Alasan Kenapa Anjing Lebih Pintar dari Kucing, Benarkah?

Img

Tidak sedikit orang yang bertanya-tanya kenapa anjing lebih pintar dari kucing tetapi benarkah demikian? Jika kamu penasaran, yuk simak ulasan artikel yang ada di bawah ini supaya lebih jelas lagi mengenai perdebatan kecerdasan antara anjing dan kucing tersebut.

Kenapa Anjing Lebih Pintar Dari Kucing?

Kedua jenis hewan tersebut memang menjadi favorit banyak orang untuk dijadikan peliharaan. Selain mukanya yang lucu tentunya tingkahnya juga menggemaskan. Sehingga wajar saja kalau banyak orang yang ingin memelihara anjing maupun kucing tersebut.

Namun bagi para pemilik kucing maupun anjing sering memperdebatkan kecerdasaran diantara  peliharaan mereka sendiri. Bahkan kebanyakan dari mereka mengemukakan alasan kenapa anjing lebih pintar dari kucing tetapi benarkah demikian? Untuk lebih jelasnya lagi, simak ulasan artikel yang ada di bawah ini terkait perbandingan antara keduanya ya!

1. Berdasarkan Tingkat Kecerdasan Intelektualnya

Pada dasarnya, tingkat kecerdasan diantara kucing maupun anjing tidak bisa dibandingkan. Hal ini tidak lain karena jawaban dari pertanyaan di atas tadi memang tidak mutlak.

Bahkan, seorang peneliti yang bernama Alexandra Horowitz yang berasal dari Barnard College New York ikut menegaskan temuannya. Peneliti tersebut mengungkapkan bahwa kucing pintar dalam hal yang memang seharusnya mereka lakukan, begitu juga pada anjing. Dengan kata lain, anjing dan kucing memang mempunyai tingkat kecerdasan intelektual yang berbeda.

2. Berdasarkan Tingkat Kecerdasan Sosialnya

Di sisi lain, anjing dan kucing memang mempunyai kecerdasan sosial yang berbeda. Hal ini dinyatakan oleh Kristyn yang selaku asisten profesor kesehatan dan perilaku hewan di Unity College Mine. Dirinya mengungkapkan bahwa dari segi psikologisnya, kucing memang mempunyai tingkat kecerdasan sosial yang tinggi.

Maka dari itu, tidak heran jika dirinya sering dilabeli sebagai makhluk penyendiri.

Selain itu, asisten profesor tadi juga menyebutkan bahwa seringkali tingkat  kecerdasan sosial yang dimiliki oleh kucing pada tingkatan yang sama dengan anjing. Terlepas dari semua itu, berdasarkan temuan penelitian yang dimuat dalam jurnal Behavioral Processes tahun 2019 kemarin, kucing menghabiskan sebagian besar waktunya dengan orang yang memperhatikannya.

3. Berdasarkan Ukuran Otak Kucing dan Anjing

Studi yang dilakukan oleh Universitas Arizona terhadap 550 spesies menemukan fakta yang cukup menarik. Dimana semakin besar otak yang dimiliki oleh hewan, maka akan semakin tinggi pula kontrol diri yang dimilikinya. Namun penelitian tersebut tidak melibatkan kucing di dalamnya.

Penelitian tersebut bahkan juga mengungkapkan bahwa perbandingan diantara kecerdasan anjing dan kucing yang berbasis ukuran otak tidak bisa dishahihkan. Hal tersebut tidak lain karena sebagai manusia bahkan kita juga tidak tahu bagaimana perilaku kucing hanya berdasarkan ukuran otaknya sendiri.

4. Berdasarkan Perlakuan Si Majikan

Terakhir, cara perlakuan si majikan yang berbeda diklaim mempunyai pengaruh yang cukup besar bagi kecerdasan masing-masing spesies. Misalnya saja anjing kerap dilatih oleh majikannya untuk menghadiri kelas khusus, bersosialisasi dengan yang lainnya, hingga pergi ke taman.

Namun di sisi lain, pemilik kucing kurang memberi kesempatan seperti itu kepada si meong.  Untuk itu, sebagai pemilik hewan baik kucing maupun anjing harus menghargai kecerdasan mereka sendiri-sendiri. Sebab dilihat dalam segi apapun, kecerdasan setiap spesies memang berbeda.

Dengan begitu, sebagai penutup jawaban dari pertanyaan kenapa anjing lebih pintar dari kucing tentunya kita tidak usah memperdebatkan terlalu jauh masalah tersebut. Mengingat sang pencipta memang memberikan kecerdasan, naluri, dan juga akal yang berbeda bagi setiap makhluk hidup. Alangkah lebih baiknya jika kita, sebagai sang pemilik anjing maupun kucing memelihara dan merawatnya dengan baik bukan?  

 

Offers
Developed For Mypets Indonesia @2021
  • Pay With :
  • #
  • #
  • #