Kenali Ciri-ciri dan Tips Mengadopsi Kucing Himalaya

Img

Kucing adalah hewan yang sangat banyak digunakan sebagai peliharaan. Salah satu yang menarik untuk dimiliki adalah kucing Himalaya. Karena banyak penggemarnya, kali ini akan kita bahas mengenai ciri-ciri dan juga cara mengadopsi kucing ini, yaitu sebagai berikut:

Ciri-ciri Kucing Himalaya

Sebelum kamu membelinya, perhatikan terlebih dahulu ciri-ciri kucing dengan baik. Sebab, banyak jenis kucing lain yang tampilannya mirip. Inilah ciri-ciri selengkapnya:

1.     Punya Hidung yang Terlihat Pesek

Kucing yang satu ini punya karakteristik hidung yang terlihat pesek tetapi malah ini yang membuat daya tarik. Hidungnya yang pesek membuat tampilannya menjadi sangat lucu dan juga sangat menggemaskan.

Hidungnya kecil sehingga membuat wajahnya makin terlihat lebar. Inilah yang menyebabkan kucing ini menjadi daya tarik penggemarnya.

2.     Telinganya Terlihat Sangat Kecil dan Gelap

Ciri-ciri yang berikutnya adalah bisa dilihat dari telinganya. Telinga kucing yang satu ini terlihat seperti segitiga kecil yang tentunya sangat lucu. Ya, lagi-lagi telinga yang ukurannya kecil membuat wajah kucing menjadi lebih lebar.

Ciri-ciri pada telinganya bukan sebatas sampai ukurannya yang kecil namun juga terlihat lebih gelap jika dibandingkan dengan warna tubuh lainnya. Oleh karena itu, mudah untuk dideteksi mana yang asli.

3.     Bulunya Terlihat Seperti Warna Gradasi

Ciri-ciri yang berikutnya adalah bulunya yang memiliki warna unik yaitu putih dan juga coklat namun susunannya seperti gradasi. Ya, perpaduan warnanya memang sangat unik sehingga membuatnya seperti sedang menggunakan gaun yang sangat anggun.

4.     Terlihat Pendek Namun Sangat Menggemaskan

Kucing ini juga dikenal sebagai kucing yang punya postur tubuh pendek namun tetap menggemaskan. Kamu bisa melihatnya saat berjalan, karena tubuhnya mungil tapi berisi, berjalan pun terlihat sangat menggemaskan.

Tips Mengadopsi Kucing Himalaya yang Baik dan Benar

Lalu, bagi kamu yang ingin mengadopsi kucing yang satu ini harus diperhatikan betul-betul. Hal ini mengingat bahwa harganya tidaklah murah sehingga kamu harus mempersiapkan betul-betul. Inilah tips mengadopsinya dengan baik dan benar:

1.     Pastikan Bahwa Kucing Memiliki Kesehatan yang Prima

Tips mengadopsi yang pertama adalah pastikan bahwa kucing dalam kesehatan yang prima. Artinya, kamu harus memastikan kesehatan anjing ini maksimal. Pastikan kucing tak mengalami berbagai penyakit yang akan merepotkan kamu atau berbahaya bagi kesehatan kucing dan orang di rumah.

Jika perlu, ajaklah pemilik kucing sebelumnya untuk melakukan pengecekan kesehatan. Jika tak ditemukan penyakit maka sebaiknya kamu bawa kucing ke rumah.

2.     Pahami Dahulu Makanannya

Umumnya, kucing yang satu ini juga makan seperti kucing lainnya. Namun, jika pemilik sebelumnya telah memberikan makanan yang mungkin menjadi kebiasaannya maka kamu harus memahaminya.

Pastikan makanan yang kamu berikan itu sesuai dengan makanan yang sebelumnya. Sebab, jika tidak bisa jadi kucing menjadi tertekan dan malah tidak mau makan. Jika kamu ingin mengubahnya, ubahlah pelan-pelan.

3.     Perhatikan Harga Pasarannya

Tips yang berikutnya adalah cek terlebih dahulu harga pasaran dari kucing yang satu ini. Jangan asal beli dengan harga yang ditawarkan. Jika harganya kemahalan kamu bisa menawarnya agar lebih murah.

4.     Pastikan Hanya Membeli di Tempat yang Terpercaya

Terakhir, pastikan kamu hanya membeli di tempat yang terpercaya. Kamu bisa membeli di tempat khusus jual beli hewan peliharaan atau adopsi dari teman. Sebaiknya beli secara offline dan hindari membeli secara online.

Apabila ingin membeli online pastikan kamu tetap bertemu kucing dan memastikan bahwa keadaannya masih baik.

Jadi, itulah ciri-ciri sekaligus cara mengadopsi kucing Himalaya yang baik dan benar. Dengan pengetahuan di atas maka kamu bisa memilih dan mengadopsinya secara tepat agar kucing tidak mengalami stres. Semoga informasi di atas bisa membantu kamu dalam memilih serta memelihara kucing yang satu ini.

Offers
Developed For Mypets Indonesia @2021
  • Pay With :
  • #
  • #
  • #