Beberapa Cara Aman Memotong Kuku Anjing

Img

Memotong kuku anjing adalah salah satu cara untuk selalu menjaga kebersihannya. Tapi, saat melakukan ini kamu harus mengetahui sejumlah hal lebih dahulu supaya saat memotong kuku anjing tidak berubah menjadi hal menakutkan untuk hewan lucu satu ini. Lantas, bagaimana caranya? Sebaiknya kamu simak ulasan cara aman memotong kuku anjing dibawah ini.

Sebagai pemilik, kamu harus dapat mengetahui sistem beserta cara memotong kuku anjing yang bisa dilakukan di rumah. Tentu saja hal ini bisa memangkas biaya dan waktu yang dibutuhkan, daripada harus datang ke tempat grooming hewan.

Cara Aman Memotong Kuku Anjing

-       Menyiapkan Beberapa Kebutuhan

Hal pertama yang perlu dipersiapkan ialah gunting kuku khusus, camilan anjing, dan bubuh penghenti pendarahan. Gunting kuku bisa ditemukan di petshop. Ada pula pilihan memakai kikir kuku yang dipakai di sejumlah kondisi.

 

Tidak lupa menyiapkan bubuk penghenti pendarahan ataupun tepung sebagai langkah alternatifnya yang dipakai jika muncul luka. Peralatan terakhir ialah camilan yang dipakai untuk hadiah supaya anjing tak berontak serta menganggap bahwa aktivitas memotong kuku sebagai hal menyenangkan.

 

-       Pilih Tempat yang Nyaman dan Tenang

Kamu bisa memilih area yang tenang serta terbebas dari gangguan ketika kamu sedang memotong kuku anjing. Pastikan juga lokasinya nyaman untukmu serta anjingmu.

 

Jika memiliki jenis anjing kecil, kamu dapat menahan tubuhnya lalu tempatkan dia pada permukaan yang kokoh dan datar. Sedangkan jika memelihara anjing besar, kamu sebaiknya meminta bantuan orang lain saat akan memegang lalu mengalihkan perhatiannya sambil kaku memotong kukunya.

 

-       Genggamm Kaki dan Tekan Telapak

Kamu dapat memulai dengan cara menggenggam salah satu kaki, lalu posisikan ibu jari di telapak kaki anjing. Sedangkan jari telunjuk menggenggam area atasnya.

 

Jika terdapat bulu yang menghalangi telapak kaki, baiknya kamu memotongnya lebih dahulu. Kemudian kamu tekan ibu jari sambil jari telunjuk mendorong salah satu jari ke depan. Ini bisa memperpanjang kuku sehingga mudah saat dipotong.

 

-       Potong Kuku Anjing

Salah satu trik memotong kuku anjing ialah melakukannya secara cepat serta sejajar pada area telapak kaki. Kalau terlalu lama, anjing mungkin akan merasa takut dan mulai berontak. Hindari memotong kuku sampai quick [area berwarna pink]. Area ini sangat mudah terdeteksi jika kuku tersebut terlihat bening.

 

Jika area tersebut tidak sengaja terpotong, tentunya itu akan begitu menyakitkan lalu menyebabkan pendarahan. Agar bisa mengatasinya, kamu dapat memakai bubuk penghenti pendarahan yang telah disiapkan sebelumnya.

 

-       Gunakan Kikir Kuku

Kalau kuku anjingmu berwarna lebih gelap sehingga kesulitan saat mendeteksi quick, kamu dapat melakukannya dengan perlahan mulai ujung sampai kukunya sedikit pendek.

 

Disamping itu, kamu bisa memakai kikir kuku elektrik untuk memperoleh hasil yang lebih akurat dan pastinya lebih rapi. Kikir kuku juga bisa digunakan pada ras anjing kecil, anjing tua, atau bayi anjing sehingga tak mudah menyebabkan pendarahan.

 

-       Beri Anjing Camilan Sebagai Rewards

Kamu bisa juga memberikannya rewards berupa camilan favoritnya sebagai bentuk hadiah dan cara ini cukup ampuh mencegah stres pada anjing. Selain itu juga, hadiah bisa menjadi stimulus untuk anjing memahami jika kegiatan memotong kuku yang dia lakukan merupakan hal yang menyenangkan.

Demikian pembahasan tentang berbagai cara aman memotong kuku anjing yang bisa dilakukan di rumah. Menggunting kuku anjing bukan hal mudah dan bisa diselesaikan secara cepat. Kamu bisa melakukannya dengan perlahan supaya anjing tetap tenang serta tak berontak.

Offers
Developed For Mypets Indonesia @2021
  • Pay With :
  • #
  • #
  • #