Kucing Russian Blue : Ciri Fisik, Karakter, Dan Cara Perawatannya

Img

Ada banyak sekali spesies kucing yang ada di dunia. Salah satu spesies yang banyak dicari oleh para cat-mania yaitu Russian Blue. Jenis kucing yang satu ini sering disebut dengan Kucing “Biru Rusia” atau Russian Blue Cat.

Bagaimana ciri fisik dan karakter dari kucing ini? Dan bagaiamana cara perawatan kucing Russian Blue? Pada artikel ini akan kami bahas satu persatu jawabannya.

Sejarang Dari Kucing Russian Blue

Kucing Russian Blue adalah jenis kucing yang memiliki bulu dengan warna unik. Yaitu biru perak. Kucing yang satu ini banyak dicari karena memang unik dan memiliki kepribadian yang baik. Kucing yang satu ini memiliki tempat alami yang berasal dari Rusia, tepatnya di pelabuhan Arkhangelsk.

Karena ditemukan di Pelabuhan Arkhangelsk, kucing ini juga sering disebut sebagai kucing Arkhangelsk Biru. Jenis kucing yang satu ini tercatat pertama kali mengikuti kontes di Inggris pada tahun 1875. Kucing ras biru ini akhirnya dikembangkan di Skandinavia setelah World War II.

Setelah tahun 1970an, kucing Biru Rusia yang satu ini banyak dikawinkan dengan kucing ras lain untuk menghasilkan keturunan yang unik. Dan seperti yang kita tahu, jenis kucing ini cukup banyak tersebar di negara kita sekarang ini.

Ciri Fisik Dan Karakter Dari Kucing Russian Blue

Karakteristik fisik dari kucing Russian Blue yaitu memiliki bulu yang agak pendek namun tebal, dengan warna abu-abu semi biru. Bulunya memang pendek namun sangat lembut, sehingga membuat senang para pemiliknya. Selain itu kucing Biru Rusia memiliki bulu yang tampak glowing, sehingga terlihat seperti kucing yang “mahal”.

Kucing Russian Blue bisa tumbuh hingga sebesar kucing ras biasanya, dan bahkan bisa memiliki berat sekitar 7 kilogram setelah dewasa. Kucing ini juga memiliki rentang umur yang cukup panjang, rata-rata bisa hidup hingga 15 tahun.

Karakter dari kucing ini sangat disukai oleh banyak orang. Karena kucing Russian Blue pada umumnya cerewet dan cerdas. Selain itu, kucing ini juga bisa tenang ketika keadaan di sekelilingnya membuat rileks. Kucing ini juga diketahui sebagai ras yang cukup sensitif dengan emosi manusia pemiliknya.

Banyak anak kecil yang menyukai kucing Rusia Biru ini karena setia dan hampir seperti anjing. Selain itu kucing Rusia Biru memiliki kemampuan beradaptasi dengan baik. Namun begitu, kucing ini sangat suka lingkungan yang bersih, sehingga jarang ditemui di tempat yang terdapat kotoran.

Cara Perawatan Kucing Russian Blue

Untuk bisa merawat kucing Rusia Biru, kamu harus sering membersihkan tempat tinggal mereka. Kucing ini sangat suka bersih dan kurang suka kandang yang lembab dan bau. Selain itu, kamu juga harus memberikan kandang yang memiliki banyak ventilasi agar tidak mudah dihinggapi jamur.

Kucing Russian Blue adalah jenis kucing yang memiliki alergi terhadap zat atau bahan makanan tertentu. Sebaiknya diskusikan masalah alergi kucing Rusia Biru – mu pada dokter hewan agar kamu bisa memberikan asupan makanan tanpa zat yang membuatnya alergi.

Selain itu, kamu juga hendaknya memandikan kucing Rusia Biru secara teratur. Caranya dengan memandikannya dengan air hangat tiap 1-2 minggu sekali. Lakukan juga perawatan bulu agar nantinya bulu tidak mudah rontok. Caranya cukup melakukan penyisiran rambut kucing dengan sisir sekali dalam sehari.

Bagi pemilik kucing Rusia Biru yang cukup “galak”, pastikan untuk memotong kuku kucing secara berkala. Karena jika kukunya tidak dipotong, bisa melukai diri Anda sendiri. Selalu lakukan pemeriksaan telinga untuk memantau apakah ada kotoran atau jamur di dalam telinga kucing.

Itulah berbagai hal yang perlu Anda ketahui terkait kucing Russian Blue ini. Semoga bermanfaat!

 

Offers
Developed For Mypets Indonesia @2021
  • Pay With :
  • #
  • #
  • #