Tips Mengadopsi Kucing Kampung Agar Gemuk

Img

Apa yang kamu pikirkan saat melihat kucing kampung? Pastinya adalah bulunya kurang terawat dan tubuhnya yang kurus. Tapi, dengan perawatan tepat dan nutrisi yang bagus, kucing kampung dapat memiliki bulu lembut, halus dan tubuhnya gemuk. Dalam kesempatan kali ini, kita akan membahas beberapa tips mengadopsi kucing kampung agar gemuk dan tidak kalah dengan kucing ras lain.

Penasarann bagaimana cara melakukannya? Kamu bisa menyimak ulasan dibawah ini hingga selesai.

Tips Mengadopsi Kucing Kampung Agar Gemuk

Pastinya kamu pernah berpikir, apakah kucing kampung dapat memiliki badan gemuk dan bulu lebat layaknya kucing ras? Jawabannya adalah bisa! Asalkan kamu bisa mengikuti sejumlah pandukan mengadopsi kucing kampung dibawah.

-       Hindarkan Kucing dari Masalah Jamur

Ada sejumlah jamur yang biasanya ditemukan menyerang kulit kucing, seperti kurap, infeksi ragi, atau sporotrichosis. Ciri-ciri kucing terkena jamur adalah kerontokan bulu, botak, sering menggaruk, dan kulitnya iritasi. Kamu harus bisa menghindarkan kucing kampung dari serangan jamur yang sering menjangkiti kulit kucing.

 

-       Mandi Teratur

Rajin memandikan kucing juga jadi salah satu langkah ampuh memelihara kucing kampung supaya bulunya lebat. Tapi, hangan sampai kamu terlalu sering memandikannya. Memandikan kucing terlalu sering akan berdampak di kulitnya yang mudah kering serta bulu gampang rontok.

 

Tips memandikannya juga dilakukan ketika keadaan bulu betul-betul kotor, yang dimana sulit sekali kucing membersihkan diri dengan kemampuan self grooming yang dimiliki.

 

-       Memberi Makanan dengan Nutrisi

Beberapa nutrisi dari protein memiliki peran penting untuk membantu perawatan bulu dan kulitnya. Kedua nutrisi yang bisa membantu kucing mempunyai bulu halus dan lebat ialah asam lemak omega-3, dan omega-6.

 

Ø  Asam lemak omega-3 mempunyai 2 macam: asam arakhnida yang ada di lemak hewani dan asam linoleat yang ada di minyak nabati. Keduanya memiliki peran penting untuk menjaga jaringan epitel seperti kulit.

 

Ø  Asam lemak omega-6 memiliki 2 macam: eicosapentaenoic [EPA] dan alpha-linolenic acid [ALA] yang berguna menjaga kesehatan kulit dan juga bulu kucing.

 

Biasanya, kedua nutrisi ini bisa diperoleh lewat ikan, yang juga bisa mengurangi resiko gagal jantung, penyakit ginjal, dan radang sendi.

-       Pakai Suplemen Tambahan

Jika kamu belum terlalu yakin mengenai makanan kucing yang diberikan, bisa mempertimbangkan menambahkan sumplemen. Apalagi kalau kucing mempunyai bulu dan kulit kering. Kamu dapat menambahkan minyak ikan atau minyak bunga matahari di makanannya.

 

Meski demikian, disarankan saat ingin memberikan vitamin atau suplemen tambahan baiknya berkonsultasi dengan ahli gizi lebih dahulu. Karena, kandungan kalori ataupun nutrisi lainnya dengan jumlah lebih banyak, tentunya juga kurang bagus untuk kucing kesayanganmu.

 

-       Perhatikan Jika Kucing Stres

Jangan sampai lupa selalu memperhatikan kondisi kucing cemas atau stres yang dapat menghambatmu mendapat kucing gemuk dan memiliki bulu lebat. Umumnya, kucing stres akan membersihkan diri berlebih atau sering menggaruk, yang dimana membuat kulit menjadi iritasi serta kerontokan pada bulu.

 

Mereka akan mengalami penurunan nafsu makan yang akan berakibat pada penurunan berat tubuh. Penting sekali mengetahui alasan dibalik kucing kampung menjadi stres. Mulai dari masalah perlakukan, contohnya sering dipukul atau dibentak sampai kurangnya perhatian dari pemilik.

Itulah beberapa tips mengadopsi kucing kampung agar gemuk dan memiliki bulu sehat. kalau kamu telah melakukan semua hal diatas dan hingga kini belum mendapatkan hasil, baiknya kamu menghubungi dokter hewan agar bisa mengetahui permasalahannya. Semoga bermanfaat dan terima kasih.

Offers
Developed For Mypets Indonesia @2021
  • Pay With :
  • #
  • #
  • #