Tips Mudah Mengatasi Bulu Anjing Rontok

Img

Salah satu ciri anjing lucu bisa dilihat dari kecantikan bulunya. Bulu ini mampu menambah daya tarik untuk dog lovers, terlebih ras anjing yang mempunyai bulu tebal dan panjang. Tapi sayang, kadang bulu anjing tebal bisa mengalami kerontokan karena mengalami beberapa masalah. Berikut adalah beberapa tips mudah mengatasi bulu anjing rontok yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah.

Jangan mengabaikan beberapa penyebab bulu anjing menjadi rontok, pasalnya itu dapat menjadi masalah yang besar jika tidak segera ditangani. Supaya lebih jelas, kamu bisa menyimak ulasan dibawah ini.

Tips Mudah Mengatasi Bulu Anjing Rontok

Kamu dapat mencoba mengobati bulu anjing yang rontok dengan langkah mudah dan bisa dilakukan di rumah. Diantaranya adalah sebagai berikut:

-       Memandikan dengan Sampo Anti Jamur

Tips memandikan anjing secara rutin dapat memastikan bulunya yang rontok dapat terlihat ketika kamu memandikannya. Disamping itu, kamu perlu memandikannya menggunakan sampo anti jamur.

 

Dengan demikian, setidaknya kamu dapat meredakan perasaan gatal pada bulunya. Hal ini juga menjadi cara paling ampuh agar bisa mengatasi bulu anjing yang rontok.

 

-       Menggunakan Lidah Buaya

Jika kamu belum tahu, lidah buaya merupakan tanaman herbal yang baik untuk bulu atau rambut pada manusia atau bahkan hewan sekalipun. Tidak terkecuali anjing, kamu dapat memakai aloe vera ini dengan mengoleskan pada area kulit yang dirasa gatal.

 

Kandungan yang ada didalan lidah buaya adalah enzim dan nutrisi yang sangat berguna untuk kesehatan rambut dan kulit kepala anjing peliharaan. Nah, enzim ini dapat membantu dia untuk menghilangkan sel kulit mati yang telah menghalangi penyerapan nutrisi agar rambut selalu sehat.

 

-       Rutin Menyisir Bulu Anjing

Dengan kamu rajin menyisir bulunya, kamu bisa membuang bulu berlebih serta bulu yang telah mati. Gunanya ialah kamu bakal mendistribusikan ulang minyak pada kulit anjing agar bisa mencegah kerontokan datang lagi. Kamu dapat menyisir bulunya bergantung dengan bulu anjing yang kamu rawat.

 

-       Menggunakan Jus Lemon

Mayoritas orang pastinya sudah pernah mendengar jika jus lemon mempunyai sifat antibakteri lantaran didalamnya ada asam sitrat yang lumayan banyak. Nah, air lemon satu ini dapat membantu kamu untuk mencegah kerontokan di bulu anjing serta mampu menghilangkan bakteri yang ada di kulit.

 

Caranya adalah kamu dapat mencampur 1 liter air hangat ditambah seiris lemon lalu diamkan setidaknya 5 jam. Pastikan menyaringnya agar bisa menghilangkan bulir lemon tersebut. Setelahnya, kamu dapat mengoleskan air lemon ini ke daerah bulu yang rontok.

 

Jus ini dapat menjadi salah satu alternatif cara ampuh serta paling cepat agar bisa mencegah kerontokan di bulu anjing.

 

-       Beri Makanan Alami

Makanan ialah salah satu peranan penting supaya dapat mengatasi kerontokan bulu anjing. Kalau yang terjadi ialah alergi terhadap makanan yang diberikan, pastinya kamu perlu mengganti makanan itu ke yang lebih alami. Makanan alami ini bisa ditemukan di petshop.

 

Selain itu juga, kamu bisa mencoba untuk membuat makanannya sendiri, contohnya membeeri makanan yang telah dimasak sebelumnya. Seperti nasi, daging ayam, ataupun sayuran yang memungkinkan anjing bisa lahap saat waktu makan.

Itulah dia beberapa tips mudah mengatasi bulu anjing rontok yang dapat dilakukan di rumah. Kalau beberapa cara diatas dinilai tak mampu mengatasinya, kamu mungkin bisa membawa anjing peliharaan ke klinik hewan dengan mendapat obat yang lebih ampuh. Semoga ulasan diatas bermanfaat dan terima kasih.

Offers
Developed For Mypets Indonesia @2021
  • Pay With :
  • #
  • #
  • #